Silahkan Ketik :

Daftar Informasi





Rabu, 19 Maret 2014

Resep Membuat Soto Sulung

Soto Sulung
Tantangan utama saat memasak soto sulung terletak pada pengolahan salah satu utamanya, yaitu jerohan. Merebusnya terlebih dulu dengan bumbu-bumbu aromatik bisa membantu menghilangkan bau amis dari jerohan.
Untuk 5 porsi

Isi Soto
  • 300gram daging sapi
  • 200gram jerohan sapi
  • 3 butir kapulaga
  • 5 butir cengkeh
  • 2 ruas jari jahe, keprek
  • 12 gelas air

Bumbu
  • 5 butir
  • kemiri
  • 2 ruas jari lengkuas cincang
  • 2 ruas jari kunyit cincang
  • 2 ruas jari
  • jahe
  • 1 sendok teh merica butiran
  • 5 siung
  • bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • garam
  • 10 lembar daun jeruk
Sambal soto
  • 20 buah cabai rawit merah
  • 5 butir kemiri
  • 10 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • Garam
Pelengkap
  • Bawang goreng
  • Sohun
  • Telur rebus
  • Daun bawang
  • Keripik kentang
  • Jeruk nipis
  • Kerupuk

Caranya :
  1. Isi Soto: Rebus daging sapi sampai lunak. Angkat dagingnya dan potong tipis-tipis. Simpan air rebusannya untuk kuah (kaldu sapi)
  2. Rebus jerohan sapi sampai lunak, dengan kapulaga, cengkeh, dan jahe. Buang airnya, potong tipis jerohan.
  3. Bumbu: Ulek hingga halus kecuali daun jeruk. Tumis bumbu bersama daun jeruk hingga harum dan matang.
  4. Masukkan tumisan bumbu, potongan daging, dan jerohan ke dalam kaldu sapi.
  5. Masak kaldu dengan api kecil hingga terasa enak.
  6. Taburi kuah dengan daun bawang yang diiris halus dan bawang goreng.
  7. Sambal soto: Rebus semua bahan. Blender hingga halus. Masak hingga airnya mengering. Angkat.
  8. Hidangkan soto bersama nasi, ketupat, atau lontong, serta sohun, telur rebus, keripik kentang, jeruk nipis, kerupuk, dan sambal soto.
***(sip)**

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungannya...!

Informasi Seputar Pria dan Wanita